Top 5 Thursday: Favorite Series I Watch in 2018

Thursday, December 27, 2018



Akhirnya setelah berjuta tahun lamanya, aku kembali dengan postingan Top 5 Thursday! Yeaay!! Sebenarnya dari awal aku ngeblog di sini, aku punya tema Top 5 Thursday tapi kayaknya baru bikin beberapa postingan aja hehehe. Dan mumpung ini bulan Desember, sekalian aja Top 5 Thursday ini aku gunakan sebagai rekap tontonan aku selama 2018, aku bagi dua jadi serial dan film. Berhubung kayaknya aku enggak akan mulai nonton serial baru lagi, jadi serial duluan yang dibahas deh. 

Tahun ini aku cukup banyak nonton serial dibanding tahun lalu, walaupun kalau dibandingin sama jumlah yang ditonton para pecinta serial yaa termasuknya pasti sedikit hehe. Aku bukan tipe orang yang langsung nonton serial baru tiap serial sebelumnya tamat, soalnya capek hehe. Dan aku enggak suka nonton serial yang masih on going, enggak suka dibikin nunggu dengan rasa penasaran, jadi aku bakal nonton kalau episodenya udah lengkap. 

Oh, by the way ada sembilan judul serial yang aku tonton sepanjang tahun ini; Crisis: Special Security Squad (10 episode), Revolutionary Love (16 episode), Border (9 episode + 1 special episode), Hwayugi (20 episode), Unnatural (10 episode), Anone (10 episode), Final Fantasy XIV: Dad of Light (7 episode), Hana Nochi Hare (11 episode), The End of The F***ing World (8 episode). Dan sebenarnya ada dua judul lagi yang aku tonton tapi sayangnya enggak aku tamatin karena bosan hehe. 

Daaan… kesembilan serial yang udah aku tamatin ini semuanya baguuus. Ya iyalah kalau enggak bagus sih enggak akan tamat nontonnya hahaha. Agak susah cuma milih lima tapi males juga kalau bahas semuanya sekaligus hahaha. Oh satu lagi, serial yang aku sebut di sini adalah serial yang aku tonton di tahun 2018, bukan yang tayang di tahun 2018 karena beberapa judul udah rilis sejak bertahun-tahun yang lalu. So here we come, Top 5 series I watched this year! 


5. Border (2014, 9 Episode + 1 Special Episode) 


Diawali dengan genre serial favoritku, crime drama hehe. Border bercerita tentang Ishikawa Ango, seorang detektif yang saking loyal sama kerjaannya sampai enggak punya waktu buat diri sendiri. Suatu hari, saat tengah menyelidiki kasus penembakan seorang polisi, Ango tertembak di bagian kepalanya. Beruntungnya Ango selamat setelah beberapa minggu terjebak antara hidup dan mati. Tapi dia harus hidup dengan peluru bersarang di kepalanya karena kalau peluru ini diambil justru akan membahayakan nyawanya. 

Keberadaan peluru di tengkoraknya ini membuat Ango jadi memiliki kemampuan yang sebelumnya mungkin sama sekali enggak pernah dia bayangkan. Bisa tebak enggak? Yap, karena keberadaan peluru di kepalanya inilah Ango jadi bisa melihat hantu. Dari sini kebaca kan plotnya? Dengan kemampuan melihat hantu, membuat Ango lebih mudah mengetahui pelaku-pelaku kajahatan yang diselidikinya. Ya iyalah tinggal ngobrol aja sama hantunya si korban, ketahuan deh pelakunya siapa. Tapi di sini juga dia harus memutar otak untuk membuktikan kejahatan yang dilakukan para pelaku. 

Sebenarnya aku udah nonton Border sejak dua atau tiga tahunan yang lalu, tapi… aku lupa nonton dua episode terakhirnya hahaha! Aku blank kenapa bisa sampai lupa, kayaknya sih karena waktu itu memang episode-nya belum lengkap. Nah, awal tahun ini tuh diumumin kalau Oguri Shun, pemeran Ishikawa Ango akan kembali dalam espisode spesialnya Border. Gara-gara mau nonton episode spesialnya ini deh, aku baru ngeh kalau aku belum namatin Border dulu hahaha. Jadi nonton ulang deh, dari awal karena udah agak lupa cerita keseluruhannya huhu. Tapi aku bersyukur banget sih baru namatin Border setelah jelas ada tambahan episode spesialnya, karena endingnya yang dulu super gantung banget!

Yang aku suka dari serial ini adalah tentu saja karena Ogurin hahaha bukan ding. Plotnya sendiri memang menarik kan, detektif yang bisa berkomunikasi dengan hantu. Kalau biasanya kita dibikin mikir siapa pelakunya, Border ngajak kita untuk mikirin gimana caranya Ango mengungkap kejahatan para pelaku hahaha karena kan pelakunya sendiri udah ketahuan dari awal Ango ketemu hantu korbannya. Dan jangan salah karena serial ini genre-nya crime+horror, enggak berarti jalan ceritanya bakal gelap banget. Kita tetap disuguhi selipan-selipan adegan lucu antara Ango dan partner sekaligus rival sesama detektifnya Tachibana Yuma yang sok cool tapi bawel banget. 

4. Final Fantasy XIV: Dad of Light (2017, 7 Episode) 


Siapa yang suka main game Final Fantasy? Dorama yang satu ini mungkin jalan ceritanya enggak 'game' banget, tapi cukup recommended buat para pecinta game Final Fantasy atau para pecinta game sendiri pada umumnya. Dorama tentang hubungan Inaba Akio dan ayahnya, Inaba Hirotaro yang sangat kaku di kehidupan sehari-hari tapi justru berteman baik di dunia game online Final Fantasy XIV Realm Reborn. 

Berawal dari keputusan mendadak sang ayah untuk pensiun dan tanpa ada penjelasan apapun, Akio merasa terusik dan penasaran dengan alasan kenapa ayahnya tiba-tiba pensiun. Semasa Akio kecil dulu, dia dan ayahnya cukup akrab dan sering main bersama, salah satu yang paling dikenangnya adalah game Final Fantasy III. Tapi mungkin karena kesibukan sang ayah, hubungan keduanya semakin lama semakin renggang. Apalagi semakin Akio tumbuh dewasa dan punya kesibukannya sendiri. Ayah dan anak ini bahkan hampir enggak pernah ngobrol kalau bukan sang ibu yang duluan mencairkan suasana di meja makan.

Akio lalu membelikan ayahnya seperangkat Playstation, lengkap dengan game Final Fantasy XIV Realm Reborn yang juga menjadi game favoritnya. Akio berharap dia bisa berinteraksi dan menjadi teman baik ayahnya dalam game untuk mengorek apa yang ayahnya rahasiakan, karena dia enggak tahu gimana caranya bertanya dalam dunia nyata. Saat menerima hadiah dari Akio, sekilas sang ayah merasakan sedikit nostalgia di mana dia pernah menemani Akio bermain Final Fantasy dulu. Dan enggak butuh waktu lama untuknya menjadi bagian dari tim Akio (yang tentu saja enggak dia ketahui) di dalam game.

Dorama tentang hubungan ayah dan anak laki-lakinya ini beneran bagus banget. Ceritanya sederhana dan mungkin plotnya gampang ditebak, tapi menghangatkan hati banget. Dan aku suka banget gimana dorama ini menghubungkan dunia nyata dengan dunia dalam game. Kayak saat Akio dan ayahnya mengalami masalah di dunia Final Fantasy, mereka juga mengalami masalah yang setipe di dunia nyata. Dan saat masalah di dunia Final Fantasy selesai, mereka juga menemukan jawaban untuk masalah mereka di dunia nyata. 

3. Crisis: Special Security Squad (2017, 10 Episode) 


One of the best crime dorama I’ve ever watch! Crisis: Special Security Squad menceritakan tentang Inami Akira, anggota badan ketahanan pemerintah yang mengalami trauma berat saat menjalankan sebuah misi rahasia. Dia akhirnya dipindahkan ke unit investigasi khusus kepolisian yang anggotanya merupakan orang-orang yang juga bermasalah dengan tugas mereka sebelumnya. 

Diawali dengan episode pertama yang beneran bagus banget menurutku, Crisis sebenarnya bukan serial bergenre crime yang dipenuhi adegan investigasi pembunuhan. Kasus-kasus yang dihadapi Inami dan timnya lebih ke kasus-kasus dalam pemerintahan seperti penyelewengan politik dan terorisme, di mana yang baik dan yang jahat tuh abu-abu banget. Kayak orang yang dilindungi belum tentu beneran baik, dan yang meneror belum tentu sepenuhnya jahat. Yang menurutku justru lebih bikin mikir dan geregetan juga nontonnya hahaha.

Crisis adalah serial pertama yang aku tonton tahun ini. Masih bergenre crime dan masih diperankan oleh Oguri Shun hehe. Bapak Ogurin belum bosan ya kayaknya menarik hati saya dengan serial-serial genre begini huhu. Selain Ogurin, di dorama ini juga ada Om favorit aku, Nishijima Hidetoshi yang perannya enggak kalah menarik dari Inami Akira! Dan juga Mbak cantik Araki Yuuko. Seperti yang aku bilang di atas, Crisis adalah salah satu dorama bergenre crime terbaik yang pernah aku tonton. Beneran bagus banget! 

Tim investigasi khusus yang terdiri dari Yoshinaga Mitsunari, Kashii Yusuke, Oyama Rei, Tamaru Saburo dan Inami Akira ini benar-benar keren banget menurutku! Mereka sangat kompak walaupun kadang kelihatannya saling bodo amat satu sama lainnya. Favoritku di tim ini adalah Oyama yang satu-satunya cewek dan paling muda di dalam tim, si cerdas yang enggak pernah lepas dari komputernya ini dulunya hacker. 

Sayang, aku benci banget sama endingnya! Super gantung dan masalah kayak yang belum tuntas tapi udah bye aja gitu! Mau marah rasanya hahaha. Aku masih berharap bakal ada season dua atau minimal episode spesial kayak Border deh. Ditungguin walaupun munculnya masih tiga tahun lagi haha.

2. Revolutionary Love (2017, 16 Episode) 


Satu-satunya serial Korea diantara empat lainnya serial Jepang yang ada di list ini, juga yang episodenya paling banyak. Buat orang yang pemilih banget kalau mau nonton serial Korea kayak aku, udah jelas yang bikin aku nonton drama ini ya karena pemeran utamanya Siwon hahaha. Bercerita tentang Byun Hyuk, anak dari pemilik grup perusahaan yang bergerak di bidang makanan, yang hobinya bikin sang ayah naik darah. Kayaknya enggak ada hari tanpa Byun Hyuk bikin ayahnya senewen sampai akhirnya sang ayah tega mengusir dia dari rumah tanpa membawa apa-apa, termasuk pakaiannya juga dilucuti. 

Byun Hyuk akhirnya tinggal di apartemen Kwon Jehoon, anak dari supir keluarganya yang merangkap teman sekaligus orang kepercayaan ayahnya untuk mengurus Byun Hyuk. Dibantu Baek Joon, cewek luar biasa yang enggak sengaja dia temui (dan jatuh cinta seketika!) saat kena masalah di sebuah hotel, dan juga Jehoon tentu saja, Byun Hyuk perlahan bangkit dan berusaha membuktikan ke ayahnya kalau dia bukan anak yang enggak berguna. 

Plot yang sangat klise tentang anak orang kaya yang jatuh cinta sama cewek miskin sebenarnya, tapi aku sendiri enggak nyangka kalau cerita keseluruhan Revolutionary Love ini ternyata bagus lho. Dan menurutku (bisa aja salah karena aku jarang banget nonton drama Korea) para pemeran utamanya punya karakter yang beda. Enggak seperti karakter utama yang biasanya nyebelin, Byun Hyuk ini karakternya hangat dan menyenangkan walaupun otaknya rada geser dan kelakuannya sering bikin ngelus dada. Dia juga somewhat puitis dan pikirannya selalu positif. Dan sebenarnya dia itu cerdas cuma kelakuannya aja bobrok. Dan Baek Joon juga bukan tipe cewek damsel in distress, dia cewek alpha yang pekerja keras dan punya pendirian yang kuat. That kind of girl that I always want to be. 

Yang aku suka dari Revolutionary Love karena ceritanya sendiri enggak melulu soal cinta-cintaan, justru malah cinta-cintaannya enggak terlalu banyak menurutku. Lebih banyak fokus di dunia pekerjaannya, juga hubungan antara Byun Hyuk dan ayahnya yang cukup berantakan. Dan chemistry antara Byun Hyuk dan Baek Joon ini gemas sekali. Kayak Byun Hyuk tuh sering tanpa ba-bi-bu nyatain cinta ke Baek Joon dan selalu diabaikan tapi dia pantang menyerah hahaha.

Dan lucu aja lihat Siwon adu akting sama Kang Sora yang pernah jadi ‘istri’-nya Leeteuk di program We Got Married bertahun-tahun lalu hahaha. 

1. Unnatural (2018, 10 Episode) 

Dan akhirnya nomor pertama jatuh ke... Unnatural! Dorama yang banyak banget bawa pulang penghargaan tahun ini, enggak salah memang menurutku juga Unnatural adalah dorama terbaik tahun ini walaupun tayangnya masih di awal-awal tahun. Menceritakan Misumi Mikoto, seorang ahli patologi yang bekerja di Unnatural Death Investigation (UDI). Bersama timnya, pekerjaan Mikoto adalah menginvestigasi kematian yang dianggap enggak wajar. Tapi dengan tingkat penasaran yang besar, Mikoto enggak cuma mencari tahu kejanggalan dari mayat saja, dia juga sering terjun menginvestigasi apa yang terjadi di balik kematian orang-orang ini.

Format dorama ini, kita akan disuguhi cerita berbeda di setiap episodenya yang semuanya menarik. Tapi perlahan-lahan ada benang merah yang menghubungkan beberapa cerita yang berujung pada kasus utama yang akan dibahas sampai akhir.

Walaupun temanya terdengar dark, tapi Unnatural sebenarnya adalah dorama yang asik banget buat ditonton. Setiap kasus yang mereka angkat selalu memiliki twist yang menarik dan penyelesaian yang justru menghangatkan hati. Hampir setiap episodenya enggak cuma ngajak mikir dan bertegang-tegang ria, tapi juga bikin terharu bahkan kadang sampai nangis. Karakter-karakternya (terutama para pekerja di UDI) semuanya punya background yang menarik dan enggak sulit buat disukai. Dan chemistry mereka benar-benar luar biasa. Dan dorama ini juga enggak sepenuhnya serius, justru banyak banget jokes-jokes segar yang terselip di setiap episodenya.

Aku udah pernah bikin review untuk Unnatural DI SINI, monggo kalau mau baca hehehe. Kalau ada season duanya, aku bakal senang banget doong ketemu lagi sama Mikoto, Rokuro, Nakado, Shoji dan Pak Bos Kamikura. Tentunya dengan cerita-cerita yang lebih menarik dan menegangkan dari season pertamanya dong!

***

Panjang juga jadinya postingan ini hahaha. Sebenarnya pengin bahas juga serial-serial lain yang kutonton tapi pasti jadinya luar biasa panjang banget, yang ada orang males bacanya kan?

FYI, kalau di Top 5 Thursday itu memang diurutkan dari yang favorit sampai yang paling paling favorit banget hehehe, makanya urutannya dari nomor lima sampai nomor satu. Boleh banget lhoo sekalian ini jadi rekomendasi yang lagi cari-cari serial untuk ditonton.

Hampir lupa, sebenarnya kemarinan aku lagi nonton serial Bodyguard-nya Richard Madden, tapi karena belakangan banyak banget yang diurusin di kantor, dan cerita Bodyguard ini cukup berat, aku memutuskan untuk enggak lanjut dulu nontonnya karena selalu hilang konsentrasi. Capek duluan hahaha. Mudah-mudahan liburan nanti bisa lanjutin karena sebenarnya aku suka banget plotnya Bodyguard huhuhu.

Oh ya, sebelum postingan ini ditutup, aku mau ngucapin Selamat Natal buat teman-teman yang merayakan yaa... dan selamat liburan (atau menyambut liburan) buat kita semua :D

8 comments

  1. otak geser, kelakuan bobrok, apa lagi coba buat byunhyuk HAHAHAHAHAHA

    ReplyDelete
  2. Wah kalau ngomongin BORDER tuh paling sebel sama tokoh siapa tuh yang hacker atau apalah namanya... yang suka disamperin Ogurin pas investigasi. Bukan sebel sama tokohnya, tapi sebel karena dia fungsinya gak jelas banget kayak diada-adain aja LAH MASA MAU NGECEK EMAIL SAMA CALL LOG AJA HARUS DI-HACK RIBET BENER PADAHAL KAN BISA LANGSUNG DILIAT DI SENT FOLDER ATAU DI OUTGOING CALL LOG HADEHHHHHHHHHHHHHHHHHHHH

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yang berdua pakai hitam-hitam yaa? Memang kadang suka ga perlu peran mereka tapi tetep dimunculin hahaha mana cara ngomongnya bikin geregetan :)))

      Delete
    2. Kalau drama polisi tahun 2014 kayaknya sampai sekarang masih paling suka sama Bitter Blood. Mbak Eya udah nonton juga kah? Mas Sato Takeru huhuhu.. yang belakangan formulanya agak mirip Bitter Blood ada Keiji Yugami, protagonisnya Kamiki Ryunosuke sama Asano Tadanobu. Drama polisi tapi liatnya baper karena sayang wkwk #ganjen

      Delete
    3. Sudaaah itu salah satu all time favorit juga ya ampun nontonnya dari ketawa-ketawa sampe nangis-nangis :)) Nah kalo Keiji Yugami pernah denger tapi belum pernah nonton wkwk masukin list dulu deh, thank you Zi :')

      Delete
  3. Dari semua serial yang ada di postingan ini, aku cuma tahu Unnatural. Tahunya dari rekomendasi di Facebook dan lagu Lemon yang jadi lagu tema serial Unnatural. Banyak yang cover lagu Lemon dan bagus-bagus, sampai aku kumpulkan di satu playlist.

    Aku jadi penasaran sama serial lain yang ada di sini. Pengen nonton serial yang lain kalau ada waktu. Makasih untuk rekomendasinya!

    Omong-omong, aku tahu blog ini dari komentar di blog Kak Endah. Cuma pengen kasih tahu aja, sih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo makasih udah berkunjung yaa, semoga bisa nonton serial yang lainnya, aku rekomendasiin banget Crisis sih buat ditonton duluan hehehe :')

      Delete